Naura dan Malika berhasil lolos sebagai perwakilan setelah menunjukkan performa terbaik pada seleksi tingkat kabupaten. Persiapan mereka dilakukan secara intensif dalam beberapa pekan terakhir, baik dari segi teknik maupun mental bertanding.
Kepala MTs Muhammadiyah 2 Kedungadem, Ahmad Syaeful Anam, menyampaikan apresiasi sekaligus harapan besar terhadap dua siswinya tersebut.
“Mereka bukan hanya mewakili sekolah, tetapi juga membawa nama Bojonegoro. Ini kebanggaan bagi kami semua. Kami yakin, dengan usaha dan semangat juang mereka, hasil terbaik bisa diraih,” ujarnya
Ajang PORSENI MTs se-Jawa Timur merupakan kompetisi tahunan yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama untuk menggali dan mengembangkan potensi siswa madrasah, baik di bidang seni maupun olahraga. Tenis meja termasuk salah satu cabang yang paling kompetitif dan diminati.
Naura dan Malika mengaku siap memberikan penampilan terbaik di arena pertandingan.
“Kami akan berusaha semaksimal mungkin. Latihan sudah kami jalani dengan serius. Semoga bisa membawa pulang medali untuk Bojonegoro,” ucap Naura penuh semangat.
Keikutsertaan mereka menjadi bukti bahwa siswa madrasah, khususnya dari daerah seperti Kedungadem, memiliki potensi besar untuk bersaing di tingkat provinsi bahkan nasional.